Viral Anies Naik Jet Pribadi Saat Safari Politik, NasDem: Itu Difasilitasi Partai

NAGA303 – Bakal calon Presiden yang diusung oleh NasDem Anies Baswedan tengah melakukan road show atau safari politik ke sejumlah daerah. Terungkap, yang bersangkutan menggunakan private jet atau jet pribadi.

Hal ini terlihat di Twitter dan ramai jadi perbincangan. Adapun Video viral tersebut diunggah oleh akun @datuakrajoangek pada Minggu 4 Desember 2022.

Menanggapi video tersebut, Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali menjelaskan bahwa private jet yang digunakan Anies merupakan fasilitas yang diberikan Partai NasDem sebagai bentuk tanggung jawab karena sudah mengusung Anies sebagai Capres 2024.

Pasalnya, saat berada di Aceh tak ada penerbangan langsung ke Padang. Sehingga untuk menghemat waktu, pihaknya mengambil inisiatif menyewakan private jet untuk Anies.

“Kemarin itu Anies melakukan roadshow beberapa daerah di Aceh kemudian di Sumatera Barat, kemudian Aceh ke Sumatera Barat tidak ada flight (penerbangan) langsung jadi kita harus kembali ke Jakarta, Jakarta ke Padang,” kata Ahmad Ali, saat dihubungi merdeka.com, Senin (5/12/2022).

“Kondisi itu tentunya membuat situasi perjalanan sampai pada titik berikutnya itu tidak bisa jadi on time (tepat waktu) kemudian partai memfasilitas untuk mencarter (nyewa) pesawat ke Padang,” sambungnya.

Ahmad Ali pun menekankan, bahwa hal seperti itu lumrah dilakukan oleh Partai NasDem saat mencalonkan seseorang. Sebab, hal serupa pernah dilakukan Partai NasDem di Pemilu 2014 saat mencalonkan Joko Widodo (Jokowi).

“Iya itu difalisitasi oleh Partai NasDem (private jet), karena ini konsekuensi dari pencalonan Partai NasDem ke Pak Anies ini hal bukan baru, ketika 2014 juga kami fasilitasi Pak Jokowi karena ini tanggung jawab kami dalam pencalonan, kami tidak mau mencalonkan orang melepas begitu saja, jadi tentunya bagi kami itu takaran masih sangat wajar,” ucap Ahmad Ali.

Bentuk Kosolidasi
Tak hanya itu, safari politik yang dilakukan Anies saat ini merupakan bentuk untuk konsolidasi Anies dengan para kader Partai NasDem di seluruh Indonesia.

Oleh karena itu, Partai NasDem harus memberikan fasilitas yang terbaik agar berjalan dengan lancar acara Anies.

“Bagi kami memaknai pencalonan Anies ini adalah tanggung jawab untuk melakukan konsolidasi. Karena antusias masyarakat yang tinggi kemudian bagaimana antusias masyarakat di Aceh, Padang kalau kemudian itu tergeser hanya karena penerbangan tentu tidak menguntungkan buat Partai NasDem dan Pak Anies sendiri, kemudian NasDem memfasilitasi dengan menyiapkan pesawat carteran,” imbuhnya.