Main LEGO Bersama Anak Bisa Tingkatkan Kreativitas dan Bonding

NAGA303 – Sebagian orang mungkin masih menganggap kalau LEGO hanya sekadar mainan untuk anak-anak. Namunn Stephanus Bart Nureka, General Manager Operations Toys Kingdom, berpendapat kegiatan seperti menyusun balok seperti LEGO tak cuma menawarkan kegembiraan, tetapi juga bisa memperkuat ikatan alias bonding dengan anak. “Terkadang orangtua terlalu sibuk, sehingga lupa waktu bermain. LEGO dapat menjadi pilihan permainan yang bisa membangun bonding antara orangtua dan anak lho,” katanya kepada Kompas.com usai konferensi pers LEGO Play “Santa’s Superpower Christmas Cove” di Jakarta, beberapa waktu lalu. “Anak-anak dan orangtua bisa bermain bersama, menyusun balok demi balok. Ini adalah aktivitas yang penuh dengan unsur edukatif dan menghibur.”

LEGO sendiri merupakan salah satu merek mainan balok ternama asal Denmark. Berbagai partisi dari balok warna-warni bisa disusun dan dimainkan sesuai dengan kreativitas masing-masing. Bart menambahkan, di sini peran orangtua sangat dibutuhkan untuk sekadar memberikan arahan pada anak atau turut menyusun LEGO bersama untuk memperkuat ikatan satu sama lain. Sejumlah kegiatan itu pun berkontribusi dalam mengembangkan kreativitas serta mengajarkan konsentrasi dan kesabaran dengan cara yang menyenangkan.

Hal itu pula yang menjadi alasan LEGO Play “Santa’s Superpower Christmas Cove” digelar di Lippo Mall Kemang, Jakarta sejak 8 Desember 2023 hingga 7 Januari 2023. Di arena bermain ini, para orangtua bisa turut berbagi keseruan bersama anak-anak mereka dalam menyusun LEGO di brick pool. Tersedia satu wadah berbentuk bundar yang berisi balok demi balok untuk bisa dibuat menjadi bentuk apa pun. Anak-anak juga diimbau untuk mengeksplorasi imajinasi yang dimiliki. “LEGO Play, Jakarta ini sangat mengutamakan konektivitas antara orangtua dan anak untuk dapat bermain bersama.” “Tujuannya ya itu, agar anak-anak bisa melatih kreativitas mereka serta membangun bonding yang kuat dengan orangtua saat bermain bersama,” lanjut Bart. Terkait manfaat bermain bersama, fakta itu pun selaras dengan penelitian terbaru dari LEGO yang menunjukkan, pentingnya waktu bermain yang cukup bagi anak-anak, termasuk aktivitas dan pengalaman inspiratif yang membantu anak mengembangkan berbagai kemampuan. Harapannya, kemampuan anak dan bonding yang kuat itu dapat memberikan pengalaman dan pembelajaran bagi kehidupan anak di masa mendatang. “Banyak sekali yang bisa dilakukan baik anak dan orangtua di LEGO Play, mereka bisa meet and greet dengan karakter LEGO Ikonik, kemudian anak-anak jadi bisa melatih kreativitasnya dari imajinasi yang dimiliki.” “Semua bisa datang ke sini dan gratis. Bisa bermain bricks sekaligus menikmati suasana libur akhir tahun,” tutup Bart.